Ntt Ekspost- Larantuka,Jumad 01/09/2023 Pemda Flores Timur terus gencar mempersiapkan RS Adonara sebagai bentuk keseriusan pemerintah dalam upaya mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat khususnya di Adonara.
Penjabat Bupati Flores Timur, Drs. Doris Alexander Rihi, M.Si telah mengambil sumpah dan melantik pejabat struktural pada UPTD RSUD Adonara Kelas D Pratama pada Dinas Kesehatan Kab. Flores Timur. Keempat Pejabat Tinggi Pratama yang dilantik pada kesempatan tersebut yakni dr. Danny Gunawan sebagai Direktur Unit Pelaksana Teknis Rumah Sakit Adonara Kelas D Pratama, Ns. Stefanus K. Lamakelelang, S.Kep sebagai Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Dominggus Paji Lela, A.Md.Kep sebagai Kepala Seksi Pelayanan Medik dan Penunjang Medik, dan Andreas Buto Dore, A.Md.Kep., sebagai Kepala Seksi Keperawatan dan Kebidanan.
Sebanyak 40 SK diserahkan kepada pejabat fungsional yang akan bertugas pada RS Adonara, termasuk seorang dokter gigi dan tenaga medis lainnya.
Penjabat Sekda Flores Timur, Drs. Petrus Pedo Maran, M.Si yang hadir dalam kesempatan itu didampingi oleh Kepala BKPSDM, Rufus Koda Teluma, dan Sekretaris Dinas Kesehatan,Johanes Jong, dan direktur RS Adonara, dr. Danny Gunawan - memberikan beberapa arahan penting Penjabat Bupati terkait pelaksanaan kegiatan ini.
Pada awal arahannya, Penjabat Sekda menyampaikan rasa terima kasih atas kesediaan dan kerelaan para penjabat fungsional yang telah bersedia ditempatkan pada tempat tugas yang baru ini. Penjabat Sekda selanjutnya menyebut para penerima SK ini adalah peletak dasar perjuangan sepuluh tahun yang lalu saat RS Adonara mulai digagas dan dibangun. Menurutnya, tahapan ini menjadi bagian tak terpisahkan dari pembangunan RS Adonara yakni penyediaan pemenuhan SDM yang akan melakukan seluruh penyelenggaraan dan pelayanan di RS Adonara.
“Sebagai ASN, kita memiliki komitmen yang sama untuk bersedia ditempatkan di mana saja, sesuai dengan profesi dan juga ketentuan peraturan perundang-undangan. Sebagai langkah pertama untuk sebuah institusi layanan kesehatan, maka sudah sepantasnya Pak Penjabat dan seluruh jajaran menyampaikan apresiasi dan terima kasih,” ungkapnya.
Penjabat Sekda pun menegaskan bahwa paling lambat dua minggu ke depan RS Adonara akan dioperasikan secara perdana, oleh karena itu, kepada Direktur RS Adonara dan para pejabat fungsional , Penjabat Sekda mengungkapkan bahwa tugas utama yang harus dilakukan sekarang adalah menyiapkan dan memberikan pelayanan kesehatan.
“Tetapi untuk awal, yang paling penting adalah mempersiapkan dimulainya pelayanan kesehatan. Waktu yang diberikan adalah dua minggu. Kalau satu minggu siap, kita akan launching. Paling lama dua minggu terhitung mulai dari hari ini. Ini harapan seluruh masyarakat Adonara,” jelasnya.
Pedo Maran memaparkan bahwa proses pengoperasian RS Adonara harus segera dilaksanakan agar mendapatkan momentum berkoordinasi dan berkonsultasi dengan pemerintah pusat demi intervensi DAK atau APBN pada tahun-tahun berikut. “Sekalipun dari sisi pentahapan sudah lewat, tetapi kita masih punya momentum untuk berkoordinasi. Semakin kita ulur, semakin kita kehilangan momentum untuk mendapatkan perhatian dari pemerintah pusat. Oleh karena itu, kita tidak boleh berlama-lama, paling lama dua minggu kita harus sudah bisa melakukan launching,” lanjutnya.
Pedo Maran juga melanjutkan bahwa tim dari KPK yang pernah mendatangi RS Adonara juga akan hadir lagi di RS Adonara untuk memantau rumah sakit yang existing-nya beroperasi sehingga diharapkan manajemen RS Adonara dapat mempersiapkan segala sesuatu secara baik termasuk standar minimal operasi dan layanan sebuah rumah sakit.
Menyadari bahwa kehadiran rumah sakit ini dalam situasi yang masih cukup minimal dan terbatas baik segi fasilitas dan SDM, Pedo Maran berharap manajemen RS Adonara dapat mengkoordinasikan komunikasi yang baik dan terarah sesuai tingkat hirarkis pemerintahan yang ada. “Hal-hal menyangkut mekanisme komunikasi dan koordinasi pemerintahan itu juga harus menjadi perhatian utama,” tambahnya.
Sesuai dengan SK yang diterima, para penjabat fungsional yang hadir pada kesempatan ini akan mulai menjalankan tugasnya oleh karena itu, meneruskan arahan Penjabat Bupati, Pedo Maran berharap manajemen dan para pejabat fungsional ini dapat segera beradaptasi terhadap tugas-tugas yang diembannya.
Di akhir arahannya, Pedo Maran sekali lagi menegaskan agar para peletak dasar RS Adonara ini agar menjadi pembuka jalan yang baik dan patut diteladani di kemudian hari.
"Tanamkan nilai-nilai dasar, serta seluruh nilai-nilai yang kita butuhkan dalam membangun rumah sakit ini. Yang paling penting juga, adalah membentuk nilai-nilai komunitas atau institusinya,” tutupnya.
dr. Danny Gunawan, Direktur RS Adonara pun menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya beserta pejabat struktural dan fungsional yang ada dan menjelaskan bahwa saat ini manajemen sedang bekerja menyiapkan beberapa dokumen dan profile untuk pengajuan ijin operasional, mempersiapkan visitasi tim dari propinsi, serta pengadaan alat kesehatan.
“Teman-teman yang sudah dipilih ini harus yakin dan mampu, ini bukan sembarangan. Banyak harapan yang diemban, bahwa ini kesempatan untuk mengabdi bagi masyarakat di Adonara,” ajaknya.
Adapun 40 jabatan fungsional yang akan bertugas di RS Adonara yakni; drg. Paulina Sabu Kedang, Arneldis Lely Wada, A.Md, Kep., Anastasia Benga Lawang, A.Md. Kep., Lina Natalia, A.Md,Kep., Onita Martina Rianghepat, A.Md. Kep., Yuliana Uba Boli, A.Md. Kep., Maria Deran Geroda, A.Md. Kep., Paskalis Lebu Raya, A.Md. Kep, Maria Surat Tadon, A.Md. Kep., Maria Werena Samon,A.Md. Kep., Yosefina Boi Gede, A.Md. Kep., Katarina Penaten Bolen, A.Md. Kep., Petronela Tuto Taka, A.Md. Kep., Rintje Surya Thomson, A.Md. Kep., Hermina Daeng Paron, A.Md. Kep., Yohanis Nuba Ola, A.Md. Kep., Euvemia Emiliana, A.Md, Kep., Alpharina Wae Ina, A.Md, Kep., Rafael Raya Hala, A.Md, Kep., Agnes Teu Balela, A.Md, Kep., Flora Hendrika S.Kep., Yulita Kewa Luli, S.Kep, Yohanes Demon, A.Md,Kep., Maria Benga Werang, A.Md, Keb., Kamria Barek Ile, A.Md. Keb., Felisia Tulit Nama, A.Md, Keb., Maria Margareta Ina Perada, A.Md, Keb., Ermelinda Ose Lamak, A.Md.Keb., Ari Tahmahlina, A.Md. Keb., Kamelia A.A Kabelen, A.Md. Keb., Aloysia Kelogo Ena, A.Md. Keb., Yesephina Babe, S.Si. Apt., Adriana Sura Payon, A.Md. Fram., Jackson Kopong Bin Thomas, A.Md. Fram, Amina Ali, A.Md. Rad., Yohana Desiana Bota Hurint, A.Md. Ak., Lusia Herlinda G.Kwuta, Amak., Maria Sela Ritan, A.Md. Gz., Anselmus Beda Sara, S.K.M., dan Viktor Reban Duli, A.Md.(Prokompim Flotim)